Cara Membuat Video 360 Derajat Dengan Smartphone Android

Cara Membuat Video 360 Derajat Dengan Smartphone Android - Hallo sahabat Belajar Komputer, Pada sharing Belajar Komputer kali ini yang berjudul Cara Membuat Video 360 Derajat Dengan Smartphone Android, saya telah menyediakan artikel untuk belajar komputer yang cukup bermanfaat dan dibutuhkan. Mudah-mudahan isi postingan belajar komputer yang saya tulis ini dapat anda pahami. okelah, ini dia artikel belajar komputernya.

Judul : Cara Membuat Video 360 Derajat Dengan Smartphone Android
Subjudul : Cara Membuat Video 360 Derajat Dengan Smartphone Android

lihat juga


Cara Membuat Video 360 Derajat Dengan Smartphone Android

Cara Membuat Video 360 DerajatProfesorponsel.com � Apakah kamu sudah tau dan mengenal apa itu video 360 derajat ? Dan apakah mungkin kamu juga sudah mengetahui cara untuk membuat video 360 derajat dengan smartphone android yang kamu miliki ? Tentunya kita sendiri sudah tidak terlalu asing dengan video 360 derajat yang akhir-akhir ini memang marak sekali menghiasi media sosial, entah itu facebook ataupun instagram. Video 360 derajat memang begtu sedang ramai masuk perbicangan hangat para pegguna gadget, ini tidak hayal karena tampilan yang diberikan video 360 derajat sangatlah keran dan begitu unik . Video dengan versi 360 derajat bisa mengeksplor dari setiap bagian dari video seperti layaknya kita melihat dengan kedua mata kita secara langsung.

Cara Membuat Video 360 Derajat Dengan Smartphone Android


Pada bulan Maret 2015 lalu, Google sebagai pencetus dari video 360 derajat memperkenalkan segudang inovasi yang begitu mengagumkan tersebut kepada publik. Demi memberikan gebrakan yang begitu berarti membuat Google tidak mau sendirian dalam mempromosikan video 360 derajat, beberapa perusahaan kamera ternama turut digandeng oleh Google untuk memberikan promosi serta pengenalan tentang video 360 derajat. Perusahaan yang turut digandeng oleh Gogle adalah SP360, RICOH THETA, Giroptic 360Cam, Bulbcam, serta IC Real Tech Alien adalah sebagian besar perusahaan yang digandeng oleh Google.

Lebih Dekat dan Mengenal Video 360 Derajat

Sebelum kita masuk tahapan tentang bagaimana cara untuk membuat video 360 derajat, akan lebih sempurna jika kita mengenal lebih dekat dulu apa itu video 360 derajat. Video 360 derajat sendiri merupakan sebuah video yang sangat unik dan merupakan video pertama yang memberikantampila dimana kita bisa dengan mudah untuk melihat segala bentuk yang terjadi dari video tersebut seperti kita melihatnya secara langsung dengan kedua bola mata kita. Ini tentu berbeda sekali dengan video standar yang hanya bisa memberikan tampilan video satu bagian saja, sementara video 360 derajat visa memberikan tampilan depan ataupun belakang atau bisa kita bilang dengan pandangan full 360 derajat. 

Kinerja Video 360 Derajat Yang Memukau

Apakah anda termasuk orang yang juga mempertanyakan tetang bagiamana cara untuk melihat video 360 derajat ? Untuk melakukan hal tersebut kamu tidak perlu panik, karena itu sangat mudah sekali. Jika Kamu menggunakan smartphone android, maka kamu hanya tinggal untuk menggeser layar dari smartphone kamu saja dan bisa kamu geser ke atas ataupun ke bawah, ke kanan ataupun ke kiri. Dengan melakukan hal tersebut tentunya lebih memungkinkan bagi kamu untuk bisa melihat tampilan dari video yang kamu inginkan. Dan untuk tampilan dari youtube sendiri akan berbeda dengan cara melihatnya dengan smartphone. Youtube sendiri akan dispesialkan dengan memiliki 4 tombol navigasi sebagai fitur yang bisa kita gunakan untuk melihat secara lebih dari sudut pandang yang ingin kita lihat dari konten video tersebut.

Syarat Smartphone Untuk Membuat Video 360 Derajat

Jika kamu ingin membuat video 360 derajat, tentunya kamu memerlukan beberapa peralatan yang memungkinkan untuk kamu dalam membantu membuat video 360 derajat dan salah satunya adalah dengan memiliki smartphone dengan kemampuan kamera terbaik tentunya.Yang saya maksutkan di sini bukan sekedar hanya memiliki kamera dengan resolusi yang besar saja, namun kita juga harus memiliki smartphone yang sudah memiliki fitur frame per second yang sangat baik dalam fitur kameranya. Ini merupakan salah satu syarat utama agar hasil yang bisa diberikan akan terlihat lebih mantap dan mendukung tentunya. 

Lalu jenis video dengan thema apa saja yang cocok untuk video 360 derajat ? Sebenarnya memang dari video 360 derajat tidak harus ditentukan dengan sebuah tema tertentu, kita bisa memilih video dengan tema sesuai keinginan kita saja. Namun jika kita lihat lebih jelas tentang hasil dari video 360 derajat , akan terasa lebih cocok jika video seperti ini kita pergunakan untuk merekam kegiatan olah raga seperti sepak bola dan sebagainya. Jika kita gunakan untuk merekam olah raga seperti sepak bola, maka sensasi dari video 360 derajat akan lebih terasa istimewa. Apalagi jika kita gunakan untuk dolumentasi petualangan ataupu pendakian, tentu video 360 derajat akan sangat cocok sekali untuk kita andalkan.

Baca juga :

Tips dan Cara Menggunakan Mobile Banking BCA di Smartphone Android


Cara Termudah Membuat Video 360 Derajat dengan Aplikasi Android

Nah untuk selanjutnya , kita akan masuk ke dalam inti ataupun pokok bahasan kiita kali ini tentang cara membuat video 360 derajat dengan menggunakan aplikasi yang kita pasangkan ke smartphone kita gunakan. Caranya sangat simple sekali, dan kamu tinggal ikuti ulasan yang akan saya sampaikan sebagai berikut :
  1. Kamu unduh saja aplikasi yang memiliki nama  Google Cardboard Camera melalui Google Play Store.
  2. Berikutnya  jika sudah berhasil kita unduh, pasangkan ke smartphone yang kita miliki.
  3. Selanjutnya , kamu bisa memilih moment seperti apa yang ingin kamu buat menjadi video 360 derajat.
  4. Buka aplikasi yang sudah berhasil kamu pasangkan di perangkat android kamu tadi.
  5. Untuk membuat video kamu bisa menekan tombol dengan gambar kamera yang ada pada ujung kanan bawah dari aplikasi Google Cardoard Camera.
  6. Setelah membuat aplikasi ini dan menjalankannya , kamu akan mendapati tiga buat tombol navigasi.
  7. Tombol X memiliki fungsi sebagai penutup aktivitas kamera dari aplikasi ini.
  8. Untuk tombol bulat mempunyai fungsi untuk mengawali perekaman video.
  9. Sedangkan untuk tombol yang berada disebelah dari tombol bulatan ini memiliki fungsi sebagai pengaktif suara.
  10. Jika ingin mengawali perekaman video, kamu bisa menekan tombol berbentuk bulat tersebut.
  11. Berikutnya kamu tinggal mengikuti perintah dari aplikasi ini untuk mengikuti tanda garis dengan warna merah .
  12. Hal yang harus kamu perhatikan ketika mengambil video adalah kamu jangan sampai terburu-buru saat merekam dan jangan tergesa-gesa. Jika kamu terlalu tergesa-gesa , maka akan muncul sebuah tanda peringatan .
  13. Jika sudah selesai, kamu bisa menekan ceklis yang ada pada bagian tengah aplikasi ini.
  14. Untuk melihat hasil rekaman yang sudah kamu lakukan, kamu bisa menekan menu dengan ikon kaca mata.

Nah dengan demikian kamu sudah bisa menikmati hasil rekaman vide 360 yang sudah kamu lakukan.
Dengan mengerjakan beberapa langkah yang sudah saya sampaikan, maka kamu sudah bisa membuat video 360 derajat dengan mudah. Jangn lupa untuk membagikan video yang sudah kamu buat dengan aplikasi terbaik untuk menciptakan video 360 derajat. Kamu bisa berbagi video hasil kreasi yang kamu buat ke sosial media yang kamu gunakan, jangan lupa juga untuk memberi hastag moment 360 derajat untuk mempermudah pencaian video yang kamu buat dengan aplikasi video360 derajat terbaik dari Google Play Store.




Demikianlah Artikel Cara Membuat Video 360 Derajat Dengan Smartphone Android

Sekian artikel belajar komputer Cara Membuat Video 360 Derajat Dengan Smartphone Android, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. Baiklah, sekian postingan belajar komputer lagu kali ini.

Anda sedang membaca artikel Cara Membuat Video 360 Derajat Dengan Smartphone Android dan artikel ini url permalinknya adalah http://antiasap.blogspot.com/2017/07/cara-membuat-video-360-derajat-dengan.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.